Jumat, 10 November 2017

Wisata Budaya ke Rumah Gadang Minangkabau Jawa Timur

Surabaya (9/11) – Suasana ceria canda penuh tawa, terlihat di wajah 70 siswa dan wali murid peserta Wisata Budaya Rumah Gadang Minangkabau Jawa Timur hari Kamis, 9 November 2017. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Siti Nurbaya Convention Center (SNCC) bekerjasama dengan Persaudaraan Pencerita Muslim Indonesia (PPMI) Jawa Timur, KB RA IGAS Petemon Surabaya, dan Dinas Perpustakaan Provinsi Jawa Timur.
      Pimpinan SNCC, Iwan Efrulwan, SE, M.Sc, sebagai pengelola Rumah Gadang mengatakan bahwa Rumah Gadang Minangkabau yang terletak di Jalan Gayung Kebonsari No. 64 Surabaya adalah salah satu kekayaan budaya nusantara yang perlu diperkenalkan kepada generasi penerus termasuk siswa Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak. Diharapkan kegiatan ini bisa meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap budaya nusantara yang demikian indah dan mulia.
Kehadiran rombongan disambut oleh Kak Hardian selaku Ketua PPMI Jawa Timur. Setelah berkumpul semua, anak-anak langsung diajak berkeliling melihat dari dekat semua bagian dari Rumah Adat dari ranah Minang tersebut. Dari lantai dasar yang penuh dengan pilar (Karena Rumah Gadang berbentuk panggung) mereka diajak menuju ruang utama di lantai 2 yang dihiasi dengan beraneka ukiran (relief) khas Minang yang terbuat dari kayu. Usai foto bersama di depan backdrop Rumah Gadang, rombongan diajak ke halaman depan melihat dua bangunan khas yaitu lumbung yang dahulunya berfungsi sebagai tempat menyimpan padi usai panen. Tidak lupa rombongan juga melihat surau (musholla) Minang di halaman belakang. Surau tersebut memiliki arsitektur khas Minang penuh dengan ukiran baik eksterior maupun interior. Surau ini digunakan untuk beribadah untuk siapa saja yang singgah di Rumah Gadang.
      Anak-anak yang datang dengan busana pahlawan kemudian diajak mendengarkan kisah patriotism dari Jawa Timur yaitu Bung Tomo dan pejuang wanita terkenal dari Sumatera Barat, Siti Manggopoh. Anak-anak sangat menikmati kisah tersebut sehingga terkadang wajah mereka terlihat serius (melongo), terkadang tertawa terbahak-bahak, Kak Iwan yang asli orang Minang, juga sempat mengajarkan berhitung dalam Bahasa Minang dari 1 sampai 5 (Ciek, Duo, Tigo, Ampek, Limo). Kak Salsa sempat mengajarkan beberapa gerakan awal dari Tari Pasambahan, sebuah tari menyambut kehadiran tamu agung di ranah Minang. Kegiatan berikutnya adalah literasi yang juga sangat dinikmati anak-anak, asyik membaca berbagai buku cerita yang dibawa oleh Mobil Perpustakaan Keliling yang telah tersedia sejak acara dimulai.
      Tak kalah serunya, anak-anak berebut untuk memakai berbusana pengantin adat Minang dan mengambil foto dibeberapa lokasi Rumah Gadang. Sebagian ada yang cemberut dan menangis tidak kebagian karena waktu yang terbatas.
      “Kami sangat senang bisa mendukung Rumah Gadang sebagai tempat literasi anak, dan kami siap mendukung acara berikutnya”, demikian kata Bu Umi, dari Dinas Perpustakaan Jatim. Sementara itu, Kak Puput dari PPMI mengungkapkan kegembiraan dan keharuan karena bisa membahagiakan anak-anak dengan membawa wisata dan berkisah di Rumah Gadang seperti terlihat pada foto-foto berikut:

Keramaian Peserta di Dalam Rumah Gadang Minangkabau Jawa Timur

Mobil Perpustakaan Keliling dan Peserta Wisata Budaya

Sesi Berkisah yang Dibawakan Oleh Kak Hardian

Salah Satu Peserta Wisata Budaya Berfoto didepan Surau Minang

Untuk melihat video Testimoni dari KB RA IGAS Petemon Surabaya bisa klik pada Link dibawah ini
https://drive.google.com/file/d/1itr75aJdjRK0l20zYyHmWBZkCemRGMRg/view?usp=sharing

Tidak ada komentar:

Posting Komentar